CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Total Tayangan Halaman

Trail Of Waving Hearts

Jumat, 20 November 2020

CARA MEMBUAT KELAS ELEVASI DARI DEM DENGAN ARCMAP

 

Kelas elevasi merupakan poligon yang menandakan ketinggian. Konsepnya hampir sama dengan garis kontur, namun tampilannya menggunakan poligon. Biasanya kelas elevasi ditampilkan dengan warna untuk menandakan perbedaan antar ketinggian. Berikut adalah cara membuat kelas elevasi dengan ArcMap, DEM yang digunakan adalah DEM SRTM yang telah di clip dengan batas administrasi Kota Batu, Jawa Timur.

1.         Pada Arc Map, Arc Toolbox => 3D Analysis Tool =>Raster Reclass => Reclassify.

Tool Reclassify

2.         Masukkan data DEM dan pada Reclass Field lalu pilih Value. Pada kolom Reclassification akan terdapat Old Value yang merupakan data ketinggian, maka perlu dicatat. Lalu klik OK.

Jendela pada Tool Reclassify

3.         Jika berhasil maka akan muncul hasil seperti berikut.

Hasil Kelas Elevasi menggunakan data DEM SRTM

Tabel Hasil Kelas Elevasi data DEM SRTM

Klasifikasi elevasi menggunakan 9 kelas yang sudah otomatis tertampil pada saat pengolahan sehingga tidak perlu menambahkan kelas lagi. Dari hasil pengolahan didapat elevasi terendah adalah sekitar 580 m dan tertinggi sekitar 3300 m. jumlah kelas elevasi dan warna dari tiap elevasi dapat diganti sesuai dengan keinginan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar